Tingkatkan Literasi, BPK Perwakilan Kaltim Launching Perpustakaan

361

Samarinda – Dalam upaya meningkatkan kecerdasan kehidupan bangsa, perlu ditumbuhkan literasi informasi melalui pengembangan dan pendayagunaan perpustakaan sebagai salah satu sumber informasi. Mendukung hal tersebut, BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) me-launching Perpustakaan BPK pada hari Jumat (17/3) pukul 14.00 Wita secara hybrid (tatap muka dan video conference).Kepala Perwakilan BPK Provinsi Kaltim Agus Priyono, S.E., M.Si., Ak., CA., CSFA secara langsung me-launching Perpustakaan BPK yang disaksikan oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Samarinda Erham Yusuf, M.Pd, Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca pada Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kaltim Taufik, S.Sos.,M.Si serta tamu undangan lainnya diantaranya Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Provinsi Kaltim, GPMB Kota Samarinda, pengelola Perpustakaan pada Bank Indonesia, Universitas Mulawarman, Universitas 17 Agustus, Universitas Muhamadiyah Kaltim, BSTJI, serta beberapa komunitas yang tergabung pada Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Provinsi Kaltim dan penggiat literasi.

Pejabat struktural dan pejabat fungsional serta para pegawai BPK Perwakilan Provinsi Kaltim pun turut hadir dalam acara yang dirangkaikan dengan bedah buku “Rambe Sindang Markuat” karya Syafruddin Pernyata yang dimoderatori oleh Syafril Teha Noer.

Dalam sambutan Kepala Perwakilan, dikatakan BPK Perwakilan Kaltim turut berperan menumbuhkembangkan budaya literasi minat baca tak hanya di kalangan internal tetapi untuk melayani kebutuhan literasi masyarakat secara luas.

“Kalau mau ke BPK, kami sangat terbuka. Kami akan sangat berterima kasih jika dikunjungi. Kami mencoba mengembangkan diri, berinovasi. Tidak hanya memenuhi kebutuhan literasi pegawai sendiri, tetapi untuk melayani eksternal, kami sudah membuat jalur pelayanan yang khusus.  Ada pula inovasi BPK Learning yang terdapat di perpustakaan, di dalamnya berisi mengenai informasi pemeriksaan, kelembagaan, tupoksi atau pelaksanaan tugas BPK,” jelas Agus Priyono.

Harapannya dengan di-launching-nya Perpustakaan BPK Kaltim ini, pembaca bisa diberikan edukasi tentang pemeriksaan dan kelembagaan BPK secara jelas. “Kami mohon dukungan untuk kemajuan Perpustakaan BPK Kaltim, agar BPK bisa berperan menumbuhkembangkan budaya literasi minat baca. Kami akan terus berbenah, kami mengajak seluruh masyarakat agar mengerti tentang BPK. Intinya kami ingin memberikan pelayanan bagi publik sehingga kami mencanangkan WBBM memang benar-benar dirasakan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Sementara Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Samarinda Erham Yusuf, M.Pd mengucapkan selamat atas launching-nya Perpustakaan BPK Kaltim. Diharapkan dengan hadirnya Perpustakaan ini bisa menjadi Perpustakaan di Kaltim untuk segmentasi khusus. “Sehingga masyarakat yang ingin mengetahui tentang tugas pokok dan fungsi BPK bisa berkunjung ke perpustakaan ini,” kata Erham Yusuf.

Setali tiga uang dengan Erham Yusuf, Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca pada Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kaltim Taufik, S.Sos.,M.Si juga mengapresiasi dan berharap Perpustakaan BPK Kaltim dapat berperan secara nyata memberikan pelayanan kepada masyarakat yang tidak hanya terbatas untuk pemustaka internal di BPK Kaltim, tetapi dapat juga melayani pemustaka eksternal. “Jadi ada kesan BPK Kaltim sebagai lembaga yang dinamis, sangat welcome terhadap masyarakat dan menyediakan perpustakaan yang mampu memberikan konten-konten yang dibutuhkan oleh masyarakat,” tukas Taufik. (fly)