Catatan Berita : Akses Eks Bandara Temindung Dibuka

45

SAMARINDA – Pembangunan akses baru di eks Bandara Temindung memasuki tahap akhir. Terhitung Jumat (2/2) akses yang dibangun Pemprov Kaltim yang menghubungkan Jalan S Parman Kecamatan Sungai Pinang menuju Jalan KH Samanhudi, Kecamatan Samarinda Ilir, telah dibuka.

Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga, Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Perumahan Rakyat (DPUPR-Pera) Kaltim Hariadi Purwatmoko menerangkan, pembangunan jalan sepanjang 289 meter dengan lebar 20 meter tersebut progresnya mencapai 98 persen. Pembukaan akses ini diakuinya tidak menghambat pekerjaan yang belum selesai, mengingat lebar jalan mencapai 20 meter. “Sementara aman dilintasi,” ujarnya, Jumat (2/2). Selengkapnya