Family Gathering Semarakkan HUT ke-77 Tahun BPK RI

277

Samarinda, 14 Januari 2024 – Tahun ini Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) memasuki usia ke-77 tahun. Sebagai lembaga negara yang dibentuk dalam rangka melaksanakan amanah UUD 1945, BPK RI bertugas memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara. Sejak berdiri pada 1 Januari 1947, BPK RI terus bertransformasi mewujudkan perannya dalam mengawal pengelolaan keuangan negara agar tujuan bernegara dapat tercapai.

Sebagai wujud syukur atas berbagai capaian yang telah diraih, BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur (BPK Kaltim) menyelenggarakan serangkaian kegiatan “Family Gathering” dalam rangka HUT BPK RI. Diawali pada Jumat (12/1), BPK Kaltim mengajak seluruh pegawai untuk Senam Pagi bersama di Lapangan Soccer Kantor BPK RI yang kemudian dilanjutkan dengan berkompetisi dalam aneka fun games. Dalam kompetisi ini, seluruh pegawai bahkan Kepala Perwakilan, Pejabat Struktural maupun Pejabat Fungsional Pemeriksa mengikuti games dengan dimeriahkan oleh suporter masing-masing.


Semarak perayaan HUT BPK RI ke-77 melalui “Family Gathering” diakhiri dengan kegiatan Fun Bike dan Bakti Sosial, pada Minggu (14/1). Kepala Perwakilan Agus Priyono, S.E., M.Si., Ak., CA., CSFA didampingi Pejabat Struktural dan Pejabat Fungsional Pemeriksa serta para pegawai bersepeda pagi menuju Asrama Yatim, Piatu dan Duafa “Rumah Harapan”. Dalam kegiatan ini BPK Kaltim memberikan santunan berupa sembako serta uang tunai, yang merupakan donasi dari Pegawai BPK Kaltim bersama DWP BPK Perwakilan Provinsi Kaltim, dan Masjid Baitul Hasib (MBH) BPK Kaltim.

Santunan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Perwakilan kepada pengurus “Rumah Harapan”. Dalam sambutannnya, Kepala Perwakilan menyampaikan bahwa perayaan HUT ke-77 BPK RI ini, bukan hanya momentum untuk bersukacita, namun juga sebagai refleksi atas peran BPK dalam mengawal keuangan negara, demi terciptanya tata kelola pemerintahan yang baik. Diharapkan pula bantuan dari BPK Kaltim dapat dipergunakan dan bermanfaat bagi yang membutuhkan.

“Semoga kehadiran kami di sini, selain memberikan manfaat konkret, juga dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk terus berbagi dan peduli terhadap sesama” kata Agus Priyono.

Sementara itu, Ustaz Anwar selaku Pengurus “Rumah Harapan” mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan dan semoga menjadi ladang pahala bagi seluruh pegawai BPK Kaltim.Usai penyerahan santunan dan doa bersama, seluruh pegawai yang hadir melanjutkan perjalanan dengan mengayuh sepeda menuju rumah jabatan Kepala Perwakilan untuk beramah tamah. (fly) (fly)