Catatan Berita : Organda: Malu PPU Belum Punya Terminal Memadai

26

BONTANG – Tak hanya warga, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Organisasi Pengusaha Nasional Angkutan Bermotor di Jalan (Organda) Penajam Paser Utara (PPU) mendorong pemerintah daerah untuk mewujudkan pembangunan terminal tipe C yang representatif.

Hal ini diungkapkan Ketua DPC Organda PPU Amiruddin Lambe, dalam keterangan persnya, Jumat (2/2). Menurut dia, Organda sangat berkepentingan agar di daerah yang sudah berusia 22 tahun, pada 11 Maret 2024 nanti sudah saatnya memiliki terminal.

“Saat ini PPU hanya memilki terminal peninggalan perusahaan migas di Jalan Provinsi, Km 0,5 Penajam yang sudah tidak memadai untuk menampung jumlah kendaraan yang terus meningkat. Malu rasanya hingga puluhan tahun ini PPU belum punya terminal memadai,” kata Ketua DPC Organda PPU Amiruddin Lambe. Selengkapnya